Hari Pertama Jokowi Berkantor di IKN: Gelar Ratas Hingga Cek Kesiapan HUT Ke 79 RI
- Presiden Jokowi dan Mensesneg, Pratikno. (Foto: istimewa)
Penajem Paser Utara, RADAR IKN -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar rapat terbatas perdana di Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan Otorita IKN pada Senin Pagi (29/07). Ratas itu juga diikuti menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM).
Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana dalam keterangan pers, mengatakan Presiden didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. "Beliau gelar rapat dengan jajaran OIKN didampingi Mensesneg dan Menteri PUPR," kata Yusuf.
Ia menambahkan, selanjutnya Presiden akan menerima kunjungan jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kalimantan Timur. "Kemudian juga akan menerima Jajaran Forkompinda Kaltim," katanya.
Yusuf menjelaskan bahwa agenda Jokowi di IKN akan sama seperti saat dia berdinas di Istana Merdeka, Jakarta. Seperti menggelar rapat dan menemui tamu negara.
"Bapak Presiden menerima tamu/audiensi dan rapat diruang kerja Bapak Presiden di Kantor Presiden di IKN ini. Ini seperti kegiatan acara harian saat Bapak berkantor di Istana Merdeka Jakarta," kata dia.
Diberitakan sebelumnya, dalam kunjungan kali ini, Jokowi bakal meresmikan jembatan yang menghubungkan ibu kota baru dengan Kota Balikpapan, Jembatan Pulau Balang Bentang Panjang, dan meninjau progres pembangunan Jalan Tol IKN.
Berdasar catatan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), progres pembangunan Jalan Tol IKN Seksi 3A telah mencapai 88 persen, Seksi 3B 91 persen, sedangkan Jalan Tol Akses IKN Seksi 5A mencapai 88 persen.
Presiden hari ini juga diagendakan meninjau perkembangan pembangunan Kantor Presiden dan Istana Negara yang masing-masing telah mencapai 88,5 persen dan 87,6 persen.
Selain itu, Jokowi bakal mengecek kesiapan tempat Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) RI juga menjadi salah satu hal yang tidak akan luput dari tinjauan Presiden esok hari.
Pembangunan Sumbu Kebangsaan atau Plaza Seremoni tahap I sudah mencapai 100 persen dan siap digunakan untuk Upacara 17 Agustus 2024.
Selain Ibu Negara, Presiden akan didampingi Menteri PUPR sekaligus Plt Ketua Otorita IKN (OIKN), Basuki Hadimuljono dan Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua OIKN, Raja Juli Antoni, serta beberapa pejabat negara lainnya.
Leave a Comment