Berlatar Belakang Direksi BUMN, Pengusaha Nasional, dan Praktisi, Tujuh Alumni Berebut Ketua Umum Ikatan Alumni ITS

radarikn.id
  • Ikatan Alumni Institut Teknologi Sepuluh Nopember (IKA ITS) hari ini mengadakan acara pengambilan nomor urut bakal calon Ketua Umum IKA ITS periode 2024-2028
  • Rabu, 22 Mei 2024 - 14:55 WIB | Azkayra

Jakarta, RADARIKN - Ikatan Alumni Institut Teknologi Sepuluh Nopember (IKA ITS) hari ini mengadakan acara pengambilan nomor urut bakal calon Ketua Umum IKA ITS periode 2024-2028. Ada tujuh bakal calon yang telah memenuhi syarat, yang akan bersaing untuk menggantikan Ketua Umum IKA ITS saat ini, Ir. Sutopo Kristanto, MM. 

"Pengambilan nomor urut dilakukan di Sekretariat IKA ITS, Jalan Taman Kebon Sirih, Jakarta Pusat. Latar belakang para calon ini, ada yang pengusaha swasta nasional, insinyur di perusahaan perminyakan, dan juga direksi perusahaan negara,” ujar Ketua Panitia Pemilihan, Arif Darmawan, pada Rabu (22/5) di Sekretariat IKA ITS, Jakarta Pusat.

Arif menjelaskan, tujuh bakal calon Ketua Umum Ikatan Alumni ITS yang akan mengikuti pengambilan nomor urut adalah:

1. Ir. Boy Robyanto, ST. MT. ITS angkatan 1991 - Direktur Investasi PT. Pelabuhan Indonesia (Persero)

2. Dr. Faizal R. Djoemadi, M.Sc. ITS angkatan 1986 - Direktur Utama PT. POS Indonesia 

3. Jogyo Susilo, ST. ITS angkatan 1988 – Pengusaha/Ketua Umum Himpunan Pengusaha Alumni ITS 

4. Dr. Ir. Muhammad Fauzan ST, MM, IPU, ACPE,CRE ITS angkatan 1993 - Direktur Human Capital & Legal – PT Hutama Karya (Persero) 

5. Munadi Herlambang, ST, MA. ITS angkatan 1997 - Direktur Institutional PT. Bank Negara Indonesia (Persero), Tbk 

6. Pradipa Dinar Mukti, ST. ITS angkatan 2008 - Engineer, PT Pertamina 

7. Ir. Wiluyo Kusdwiharto, ST, MBA, IPU, ASEAN Eng. ITS angkatan 1989 - Direktur Manajemen Proyek dan Energi Baru Terbarukan PT PLN (Persero)

Dengan melihat latar belakang bakal calon tersebut, menurut Arif mengungkapkan, hal tersebut menunjukkan kualitas dan kapabilitas para calon memiliki rekam jejak kepemimpinan yang kuat dan pengalaman luas di berbagai sektor industri dan memimpin organisasi. 

“Mereka akan bersaing secara ketat untuk memperebutkan posisi Ketua Umum Ikatan Alumni ITS, sebuah posisi prestisius di kalangan alumni ITS, yang diharapkan mampu membawa perubahan dan kemajuan bagi kami alumni ITS, dan juga almamater kami, ITS,” tuturnya. 

Pengundian nomor urut merupakan langkah awal yang penting dalam rangkaian proses pemilihan Ketua Umum Ikatan Alumni ITS. Prosesi pengambilan nomor urut ini dilakukan secara transparan dan terbuka, disaksikan oleh panitia pemilihan, PP IKA ITS dan alumni ITS. Acara juga disiarkan secara langsung melalui kanal Youtube: PP IKA ITS. 

"Kami berharap proses pemilihan dapat berjalan lancar dan demokratis, serta mampu menghasilkan ketua umum yang dapat membawa perubahan positif bagi Ikatan Alumni ITS ke depannya," ujar Arif.

Setelah pengambilan nomor urut, para bakal calon akan mengikuti rangkaian kegiatan kampanye yang telah dijadwalkan, termasuk debat calon dan pemaparan visi-misi. Dari tujuh bakal calon Ketua Umum nantinya akan diambil lima suara teratas yang diperoleh dari pemilu raya One Man One Vote (OMOV). Puncak dari rangkaian pemilihan ini adalah pemungutan suara yang akan dilaksanakan pada arena Kongres IKA ITS yang akan digelar pada 9-10 Agustus 2024. 

PP IKA ITS pun mengharapkan seluruh alumni ITS untuk berpartisipasi rangkaian kegiatan pemilihan lainnya. ”Partisipasi aktif dari seluruh alumni sangat diharapkan untuk kesuksesan proses demokrasi ini. Mari kita sukseskan pemilihan Ketua Umum Ikatan Alumni ITS dan bersama-sama kita wujudkan visi membangun masa depan yang lebih baik,” Sekretasi Jenderal IKA ITS Thonthowi Djauhari.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi call/WA : 0811177659 (Arif Darmawan) atau email : kongres2024@alumniits.com 

Leave a Comment